Rabu, 15 April 2009

Pak Tua Is Back....!!

Sebelumnya mungkin kalian bertanya" siapa 'dia'?? sampai akhirnya ku tetapkan Ia sebagai Lakon utama di blogKu kali ini..

Ya Kawan...mungkin bagi kalian yang amat setia bersilahturahmi dengan busway -salah satu moda transportasi Qt yang di gadang" mampu mengatasi carut marut kemacetan di ranah Ibukota Qt,namun fakta berbicara 'jauh api dari panggang'- setiap hari mungkin tak perlu bertanya lebih jauh siapa sosok tersebut...

Pak Tua bagiku dari segi fisik tak ada bedanya dengan para kaum lansia seumurannya..

Pak tua ini adalah pekerja unformal di halte busway harmoni,tiap hari,s't pagi mulai menggeliat..pak tua ini dengan seragam polisi yang bagiku cukup melebihi ukuran tubuhnya,dengan semangatnya selalu berteriak lantang menertibkan para penumpang busway yang memang saling berlOmba u/menjadi yang pertama,mengingat waktu yang teruz bergulir,agar tak telat bekerja

Pak Tua ini begitu semangat & tampak sangat tulus & menikmati pekerjaannya, yang bagi beberapa orang,aku pun demikian merupakan hal yg sepele..aku tak tahu apa yang melatar belakangi Pak Tua mau melakukan ini..ya aku tak mengerti,karena aku memang tak bertanya..namun aku mencoba menerka"..mungkin,ya mungkin Ia mendapat gaji yang cukup besar??ah tak mungkin rasanya..atau mungkin Ia melakukan ini semua karena kesenangan..aah menurutku ini cukup nalar,mengingat seseorang ketika mulai menginjak jejak lansia Ia kan berprilaku seperti seorang anak kecil kembali..ya mungkin ini adalah sebuah mimpi yang belum tercapai kala masa kejayaannya(baca:muda)

Aku akhirnya terbiasa menyimak teriakan lantangnya menertibkan para penumpang,sampai akhirnya beberapa minggu yang lalu,aku kehilangan Ia..ya aku kehilangan suara lantangnya,aku kehilangan..ku pikir Ia telah melepaskan'jabatannya' mengingat umur yang semakin menggerusnya..tapi tadi pagi akhirnya..akhirnya aku mendapati kembali dirinya..ya Pak Tua is Back..!!

Kawan rasanya banyak hal di sekeliling Qt yang jauh dari pengamatan,seperti Pak Tua tadi..yang ternyata memiliki andil yang cukup besar dalam kehidupan Qt...pernah kah kalian sekali waktu membayangkan bagaimana jika petugas kebersihan di sekeliling Qt tak muncul dalam seminggu??pernahkan kalian membayangkan jika di dunia ini tak ada yang mau berprofesi sebagai pemulung..sampah menumpuk,berserakan..aah tak pernah tersirat sedikit pun olehku

Kawan mereka adalah para kaum yang termaginalkan oleh kehidupan..andai hidup ini bisa memilih,sudah tentu mereka tak ingin menjalani ini semua...

Kawan..sudah saatnya Qt memberi sedikit apresiasi u/mereka..para pemulung, petugas kebersihan, pembantu rumah tangga..dan berbagai macam profesi yang termaginalkan..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar